Sejarah Majalah Bobo

Majalah Bobo, adalah bacaan populer anak-anak Indonesia, yang terbit sejak 14 April 1973. Majalah ini adalah versi lain dari aslinya, yang berasal dari Belanda. Edisi bahasa Indonesianya diterbitkan sekali dalam seminggu, oleh Kelompok Kompas Gramedia. Sementara di Belanda sendiri, majalah Bobo diterbitkan dua minggu sekali oleh penerbit Malmberg. Majalah Bobo memiliki slogan, Teman Bermain dan Belajar, karena bertujuan untuk memberi didikan melalui bacaan yang seru untuk dibaca oleh anak-anak, sambil diajak untuk bermain. Simbol dari Majalah Bobo, yaitu tokoh seekor kelinci berwarna biru, bernama Bobo, yang selalu mengenakan kaos berwarna merah berhuruf B, dan celana biru.

Majalah Bobo terbit pertama kali pada tanggal 14 April 1973. Cikal bakal majalah ini adalah halaman anak-anak di Harian Kompas. Atas prakarsa Bapak PK Ojong bersama Bapak Jakob Utama, pendiri Kompas, halaman anak-anak ini dikembangkan menjadi majalah anak-anak. Bekerja sama dengan Majalah Bobo Belanda, pengasuh halaman anak-anak Kompas kemudian membuat Majalah Bobo Indonesia.

Pada mulanya Majalah Bobo terdiri dari 16 halaman kertas koran. Majalah Bobo adalah majalah anak-anak pertama yang berwarna di Indonesia. Sebagian isinya berasal dari bahan-bahan di Majalah Bobo Belanda yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Sebagiannya lagi meneruskan rubrik dari halaman anak-anak Kompas. Bapak Adi Subrata dan Ibu Tineke Latumeten lah yang pertama-tama mengasuh majalah anak-anak ini.

Kini isi Majalah Bobo seluruhnya dibuat dan dikerjakan oleh staf redaksi Bobo Indonesia. Isi dan penampilannya pun semakin bervariasi. Hanya nama dan karakter tokohnya tetap BoboDari awal terbit, hingga kini, Majalah Bobo masih menampilkan cerita-cerita bergambar, yang sangat digembari oleh anak-anak, seperti Negeri Kelinci, Ceritera Dari Negeri Dongeng, Bona Gajah Kecil Berbelalai Panjang, dan Paman Kikuk, Husin dan Asta

Berikut adalah nama-nama artikel yang ada di dalam Majalah Bobo:

1.Apa Kabar Bo?
2.Reportasia
3.Profil
4.Cerpen
5.Dongeng
6.Boleh Tahu
7.Halamanku
8.Arena Kecil
9.Tak Disangka
10.Info Bobo
11.Dear Nirmala
12.Sayembara
13.Keliling Dunia
14.Potret Negeriku
15.Our English Page
16.Pengetahuan
17.Film
18.Ensiklobobo
19.Televisi
20.VCD/DVD